Kamis, 09 Maret 2017

NHW7 Tahapan Menuju Bunda Produktif

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillah masih di kelas Matrikulasi Ibu Profesional. Senang rasanya bisa merasakan "kuliah" kembali. Kali ini kuliah di Universitas Kehidupan yang ilmunya langsung diamalkan, InsyaAllah..

Di NHW #7 ini kami diminta mengkonfirmasi apa yang sudah ditemukan selama ini dengan tools yang di buat oleh Abah Rama di Talents Mapping. Semoga kita semua bisa masuk di ranah produktif dengan bahagia. Aamiin.

Berikut ini adalah kekuatan diri (strength typology saya) dari temubakat.com.


NAFSA KARIMA, anda adalah orang yang berani menghadapi orang secara empat mata,keras kepala, berani mengambil alih tanggung jawab , senang mengkomunikasikan sesuatu yang sederhana menjadi menarik , banyak ideanya baik yang belum pernah ada maupun dari pikiran lateralnya , selalu ingin memajukan orang lain dan senang melihat kemajuan orang , senang mengkomunikasi ideanya , suka mengumpulkan berbagai informasi atau teratur , keras menghadapi orang akan tetapi tidak menyukai konflik , senang memotivasi dengan berbagai cara ada yang melalui sifat periangnya ada yang melalui sifat empatinya ada juga karena selalu ingin memajukan orang lain.





MasyaAllah..
Cerita sedikit yaa.. Saya kuliah di Teknologi Industri Pangan UNPAD, tapi saya senang mengajar, terutama anak-anak SD. Saya senang berhubungan dan berinteraksi dengan anak-anak.
Saya pernah bekerja 2 tahun menjadi guru di sebuah SDIT, sebelumnya saya pernah juga menjadi guru les privat anak-anak. Setelah menikah dan hamil saya memutuskan resign dan ingin fokus di rumah untuk keluarga.

Apa saya menyesal kuliah di Pangan? Tidak. Karena dari sana saya mengetahui potensi diri saya. Dari sana saya tahu kalau saya suka mengajar. Ilmu yang saya pelajari di Tek. Pangan juga sangat menunjang untuk kehidupan, karena berkaitan dengan makanan.

Melihat dari hasil kekuatan diri ini, ternyata saya berbakat untuk menjadi guru. Alhamdulillah.. communicator, educator, dan motivator adalah bakat yang dibutuhkan untuk menjadi guru.
Sekarang pun saya ingin tetap menjadi guru, insyaAllah guru untuk anak-anak kami.

Berkaitan dengan Jurusan yang saya pilih di Universitas Kehidupan ini, saya merasa bakat yang saya temukan lewat talents mapping Abah Rama ini menunjang jurusan yang saya pilih. Parenting. Bidang studi Pendidikan Anak Usia Dini. Alhamdulillah jadi semakin percaya diri.

Kelamahan saya adalah keteraturan, kerapihan, perencanaan, ketelitian, dan kawan-kawannya. Mengutip dari tag line dari temu bakat,

" Fokus pada Kekuatan dan Siasati Keterbatasan"

Rasanya pas sekali. Luangkan waktu untuk belajar dan berlatih pada aktivitas yang merupakan potensi kekuatan. Siasati keterbatasan bisa dengan cara menghindarinya, mendelegasikannya, bersinergi dengan orang lain, atau menggunakan peralatan/sistem.

Berkaitan dengan kekuatan dan kelemahan ini berhubungan dengan kuadran aktifitas. Kuat karena suka dan bisa. Lemah karena tidak suka dan tidak bisa. Betul apa bener? hehehe

Ini adalah kuadran aktifitas saya.



Untuk aktifitas yang saya suka tetapi tidak bisa mungkin bisa saya kembangkan dengan cara belajar atau berlatih.

Bunda Produktif adalah bunda yang senantiasa menjalani proses untuk menemukan dirinya, menemukan “MISI PENCIPTAAN” dirinya di muka bumi ini, dengan cara menjalankan aktivitas yang membuat matanya “BERBINAR-BINAR".

Semoga bisa bermanfaat untuk orang lain.
Semoga bisa menjadi motivator dan inspirator untuk keluarga pada khususnya dan untuk masyarakat pada umumnya.
InsyaAllah, aamiin.


Bandung, 9 Maret 2017
Salam Ibu Profesional


Nafsa Karima

Tidak ada komentar:

Posting Komentar