Sabtu, 15 Januari 2011

...bahasa

bismillahirrahmanirrahim..

semoga dapat menjadi bahan renungan untuk yang membaca ini, dan khususnya untuk saya pribadi..

di facebook saya, ada beberapa teman orang luar negri, suatu ketika saat sedang on line, ada yang menyapa, dia orang dari daerah jazirah arab atau afrika, saya lupa..
ngobrol-ngobrol kenalan singkat, pake bahasa inggris, bahasa universal..
kami sama-sama muslim, singkat cerita,,, dia bertanya, yang artinya..
"dapat kah kamu berbahasa arab"

waaaahhh,,,,
saya berbahasa arab hanya ketika membaca al-quran saja, padahal saya muslim, padahal saya sekolah di SMP islam..
astagfirullahaladzim
malu pada diri saya sendiri, juga malu dengan orang tersebut, tetapi lebih malu lagi pada Allah..

kita memang tidak harus bisa berbahasa arab, tapi tidak ada salahnya kita untuk belajar dan mengerti bahasa arab..

Ya Allah, isi hatiku dengan cintaMu..

by : Nafsa Karima

Tidak ada komentar:

Posting Komentar