Senin, 14 April 2014

jalan sahabat

bismillahirrahmanirrahim

"Kelak, setiap kawan akan punya jalannya masing-masing, ada yang memiliki, bahkan mungkin kita akan merasa sangat kehilangan. Tapi ketahuilah, hidup harus terus berjalan, hingga semua menemukan takdirnya masing-masing.. Saling mendoakan adalah pengikat kita, silaturahim adalah kekuatan kita,  dan cinta adalah nyawa persahabatan kita.. Ana uhibbukifillah, ukhti.."

Hai, kamu yang kirimkan kata-kata ini pada saya tapi kamu juga yang akan pergi, menemukan jalan tadirmu.. Saya hanya tidak ingin terlalu memikirkannya saat ini.. Berharap ada keajaiban di akhir semester nanti dan kamu tetap di sini minimal untuk 1 tahun kedepan..

Saya seperti mendapatkan sosok kakak perempuan yang tersenyum dan tertawa melihat semua tingkah laku saya saat di kelas..
Ketika saya mengatakan burung unta merundukan kepalanya karena mungkin malu karena tidak bisa terbang..
Atau babi yang di warnai oleh anak-anak dengan warna pink yang unyu-unyu..
Atas segala kesabaran-kesabarannya, tidak hanya ketika berhadapan dengan anak-anak tetapi juga ketika berpartner dengan saya.. :)

"chaca makasih ya", katamu ketika habis shalat.. inginnya menangis dan berkata jangan pergi..
saya yang banyak banyak terimakasih.. alhamdulillah.. :)
darimu cha belajar banyak hal..
Semoga diberikan jalan terbaik untuk semua cita-citanya..

Bandung, sampai 14 April 2014
-L.L.A-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar