Sabtu, 15 Juli 2017

Melatih Kemandirian Anak Hari Ke-3

Bismillahirrahmanirrahim

Ketika lagi tidak tumbuh gigi, Alhamdulillah Kareem makannya pintar sekali. Jika dikatakan makan, langsung minta duduk di booster seatnya.

Alhamdulillah nak. Untuk latihan kemandirian makan sendiri mommy katakan Kareem sudah lulus ya sayang. Hanya perlu diingatkan untuk menggunakan tangan kanan. Jadi besok kita akan lebih fokus ke memgungkapkan apa yang Kareem inginkan dan toilet training.

Memang jika sedang tumbuh gigi makan jadi tidak nyaman. Ga apa-apa ya, pengecualian masih boleh disuapi jika Kareem sakit 😊. Tapi kalau sehari-hari tidak ada masalah, Kareem makannya sendiri ya.


Cemilan buah siang ini alpukat. Alhamduah Kareem makin pinter makan sendirinya.

Jika sedang makan di restoran. Kareem sudah terbiasa duduk di baby chair. Lalu duduk anteng makan. Seperti makan malam hari ini. Alhamdulillah, kerasa sekali manfaatnya membiasakan anak duduk saat makan sedari kecil.

Semangat ya nak, semoga makanannya menjadi berkah buat tubuh Kareem.

#Level2
#BunsayIIP
#MelatihKemandirian
#MelatihKemandirianDay3
#Tantangan10hari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar