Kamis, 09 Juni 2011

pernikahan (part 2)

bismillahirrahmanirrahim

hmmm,,,, saya minta maaf pada diri saya sendiri karena telah melanggar aturan yang telah saya buat... huhuhuuuuuu >,<
jika masuk ke dalam kamar saya maka akan terlihat time schedule selama 1minggu... senin-jumat waktunya skripsi time,, pokonya mengurusi segala hal yang berbau skripsi... hehehew..
sabtu n minggu refeshing time.. blogging jadwalnya ada di hari sabtu n minggu..
maaf yaaah, untuk ke-tidak-konsisten-an selama beberapa hari ini...

pada tanggal 3 dan 5 juni kemarin saya berselancar di dunia maya,, dan banyak saya temukan ebook yang super duper sangat bagus.. beberapa buku yang saya temukan pengarangnya adalah mbak Asma Nadia (semoga Allah memberkahi setiap langkahnya).. meski ternyata ebook yang saya download tidak kumplit, hanya beberapa halaman saja,, tapi cerita yang ada buat saya tersentuh..
hmmm... sebenarnya sudah cukup lama saya menyukai buku-buku karangan beliau.. banyak memotivasi, subhanAllah..

pastinya bukanlah sebuah kebetulan ketika ebook mbak Asma yang saya download banyak bertemakan "cinta, pernikahan, menjadi istri, serta hadirnya anak"
untuk saya nih yang masih "ababil" dan mumpung belum menikah,, sedikitnya saya banyak belajar dari pengalaman-pengalaman yang dituang dalam bukunya mbak Asma..

hmmm,, terbayangkan disuatu waktu, jika Allah mengizinkan akan ada seseorang yang dulunya adalah orang lain, tanpa ada ikatan darah, berjuang untuk kita, berjuang untuk anak-anak kita.. subhanAllah yah cinta yang Allah berikan dalam ketakwaan pada hati hamba-hambaNya..

atau jika suatu waktu hidup kita akan lebih berwarna ketika Allah mempercayakan kepada kita dengan hadirnya buah hati.. membayangkannya saja sudah haru... saya yakin cinta orang tua pada anaknya tak akan pernah luntur, meski si anak telah tumbuh dewasa.. hmmm,, saya jadi semakin menghormati dan mencintai ibu dan ayaah (cintai orang tua kami Ya Rahman)..

dari pengalaman orang lain, kita dapat belajar banyak hal.. dan saya belajar banyak hal.. kekuatan, kegigihan, ketangguhan, kasih sayang, cinta, pengorbanan, kelembutan, dan bayak hal lain yang saya temukan pada diri seorang istri dan seorang ibu.. subhanAllah..

Ya Rabb, jadikanlah kami istri yang soleh, agar suami kami meridhai apa yang kami lakukan..
Ya Rabb, jadikanlah kami ibu yang soleh, agar kami dapat mengajarkan cinta padaMu dan pada RasulMu kepada anak-anak kami..
Ya Rabb, jadikanlah kami anak yang soleh, agar kami dapat mengantarkan kedua orang tua kami ke surgaMu..


jika ada yang bertanya, kapan mau menikah? masih kepikiran buat nikah muda?
akan saya berikan senyuman termanissssss... dan saya jawab dalam hati... heheheee... Allah Yang Maha Mengetahui segala isi hati...^^
doakan saja agar dapat istiqamah di jalannya..

jika saya cinta dia, dia cinta saya, tetapi Allah tidak meridai,, apakah akan tetap bertahan dengan cinta kita pada manusia?
jika saya cinta Allah, dia cinta Allah, dan Allah meridhai,, saya akan mencintainya karena Allah..

jika kita sudah bertemu dengan jodoh kita, tetapi belum saatnya dipertemukan dalam ketakwaan,, apakah kita akan memaksakan kehendak?
Allah Maha Tahu yang terbaik tuk hambanya..


semoga Allah meridai setiap langkah kita,,
Ya Rabb, jika dengan ini semua adalah pelajaran bagi saya tuk menjadi seorang istri dan ibu,
saya ikhlas..
Nafsa Karima
-3 hari menuju training ESQ parenting, insyaAllah-

insya Allah jika bulan depa ada rizki, saya ingin beli bukunya mbak Asma yang ebooknya ga lengkap.. heheheee... semogaaa....^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar