Kamis, 22 Desember 2011

untuk IBU

bismillahirrahmanirrahim

pernah dengar kata-kata ini, "orang-orang mungkin tidak mau mengorbankan nyawa untuknya, tapi dia satu-satunya yang mau mengorbankan nyawanya untuk kita"

orang yang mengandung kita selama 9 bulan, orang yang melahirkan kita, orang yang setiap langkahnya adalah surga..
orang yang ketika kita tersenyum ia akan ikut tersenyum,
orang yang ketika kita bahagia ia akan lebih bahagia,
orang yang ketika kita tertawa ia akan ikut tertawa,
orang yang ketika kita menangis ia akan ikut menangis,
orang yang ketika kita sedih ia akan lebih sedih..

orang yang kau panggil dengan sapaan,
kau panggil ummi,
atau ibu, mamah, bunda, emak, bubu, mami, mother..
atau apapun..
sampaikanlah ini...

"semalat hari ibu"


Ya Allah, sayangi ibu kami, sayangi ibu kami, sayangi ibu kami,
dan sayangi ayah kami..
Tak akan pernah sanggup kami membalas apa yang telah mereka berikan pada kami,
cintai mereka Ya Allah


Rasulullah saw bersabda,
Allah telah menjadikan KASIH SAYANG-Nya terbagi dalam 100 bagian.
Dia menahan 99 bagian di sisi-Nya dan menurunkan 1 bagain ke bumi.
Dari 1 bagian itulah para makhluk SALING KASIH MENGASIHI
sehingga seekor induk binatang mengangkat cakarnya dari anaknya karena takut melukainya.
(HR. MUSLIM)


Selamat hari ibu, ibuku yang paling cantik sedunia..
bagi aku pribadi, memanggi dengan panggilan "ibu" selalu terasa lebih romantis.. :D
aku cinta ibu karena Allah


Bandung, 22 Desember 2011
Nafsa Karima




*berterima kasih atau mengucapkan cinta tidak harus menunggu ketika hari ibu..
tapi mumpung ada momentnya, gak ada salahnya juga kan.. hehee

Tidak ada komentar:

Posting Komentar